Halo! Aku Kembali

Halo halo halo semuanya, penulis blog ini kembali dengan statusnya sebagai siswi tingkat akhir di sebuah SMK Negeri yang udah dibicarakan di beberapa posting sebelumnya. Yang belum tau, bisa cek sendiri. Nggak dihidden kok :)
Oh iya kali ini gue mau sekedar kasih tau aja, selama ini gue lupa password akun buat akses blog ini apa, dan baru malem ini gue terpanggil buat buka blog ini lagi, alhamdulillah terselesaikan.
Dan malem ini mari kita bahas beberapa perubahan yang menurut gue terjadi pada gue selama beberapa tahun ini.
Yup.
Pastinya gue semakin dewasa dong, mesti kadang sangat dewasa sampe dipanggil buyut sama temen-temen kelas gue sekarang. Meski nama panggilan Ketun--yang entah gimana bisa si Iki(temen SD gue)--menemukan such a nickname.
By the way, gue ngerasain yang namanya sekelas sama orang yang sama selama 3 tahun, itu seru dan... menegangkan.
.
Kenapa menegangkan? Kenapa nggak make kata lain? 
.
Karena gue maunya menegangkan :)
Ditambah lagi sekarang kemampuan menulis gue semakin bertambah, karena hobi baca cerita-cerita fiksi yang ada di sebuah situs.
Ada yang mau liat last captured moment by me? This.

Dan itulah hasil foto tadi pagi, bareng adek kecil gue yang paling kecil, namanya Aliiya. Sepertinya gue udah pernah posting beberapa postingan tentang dia.
Lucu nggak? 
Iya gue tau dia lebih lucu, gue mah apa atuh (ini adalah kalimat yang lagi trend saat ini, tapi nggak saat ini juga sih, udah dari beberapa bulan yang lalu deh yaaaa)
Oke sepertinya kali ini gue hanya ingin menyampaikan itu saja, meski banyak cerita yang harusnya bisa gue tulis disini.
Yang terpenting adalah gue sekarang jauh lebih alim, meski nggak alim-alim amat, semoga aja bisa jadi lebih baik lagi ya...
Aminin dong :)
Dan oh iya! Gue baru menyadari... ternyata selama ini, meski saat gue menulis postingan udah nggak ngegebet si Tutut lagi, gue masih nyimpen perasaan ke dia.. yaaaa meski yang gue tau dia punya pacar saat ini, seenggaknya meskipun dia punya pacar nyimpen rasa suka sama sayang ke dia boleh doooooong?
.
.
.
Kenapa jadi memperpanjang curhatan ya?


0 Comments:

Posting Komentar